H-2 Pilkada 2024 Lapas Cilacap Lakukan Briefing Siapkan 2 TPS Khusus

    H-2 Pilkada 2024 Lapas Cilacap Lakukan Briefing Siapkan 2 TPS Khusus

    ***  

    Cilacap, 25 November 2024 – Menjelang dua hari pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, persiapan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) lokasi khusus di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Cilacap semakin intensif. Pada Senin pagi, pegawai yang juga bertindak sebagai KPPS TPS Loksus, gelar briefing guna memastikan kelancaran jalannya proses pemungutan suara di lingkungan tersebut.  

    Dalam briefing yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Cilacap, Dedi Cahyadi, dibahas berbagai prosedur teknis terkait pemungutan suara bagi para warga binaan. Fokus utama pengarahan kali ini adalah tentang keamanan, transparansi, dan pendampingan agar seluruh tahapan sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).  

    “Kami ingin memastikan bahwa semua warga binaan yang memenuhi syarat dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik. Keamanan, ketertiban, dan terealisasikannya hak politik WBP menjadi prioritas utama, ” ujar Dedi.

    Selain itu, Kalapas Cilacap, Dedi, juga mengimbau untuk tetap menjaga kerjasama dan tetap berkoordinasi.

    "Menimbang DPT kita banyak, menyentuh angka 470 orang. Dibutuhkan kerja yang ekstra. Kita juga menjadi TPS khusus, nanti dilapangan pasti banyak improvisasi saat pelaksanaan, jadi jangan lepas buat terus koordinasi sama pihak terkait, antar internal maupun eksternal, " lanjut Dedi.

    Dengan briefing ini, diharapkan pelaksanaan Pilkada di TPS lokasi khusus dapat berjalan lancar, tertib, dan bebas dari kendala teknis maupun nonteknis. Berharap juga, partisipasi aktif dari warga binaan ini mampu mencerminkan semangat demokrasi yang inklusif. *** (GH)

    pemasyarakatan lapas cilacap
    Ghina Hazalah

    Ghina Hazalah

    Artikel Sebelumnya

    Matangkan Persiapan Pemilu, Petugas KPPS...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Besi hadiri Rakor Penyerahan Logistik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Finalisasi Modul Konseling Narapidana Terorisme Rentan Terwujud dalam Lokakarya Sinergi Dirjenpas dan Yayasan Penerimaan Internasional Indonesia
    Lokakarya Inspiratif untuk Finalisasi Modul Konseling Narapidana Terorisme Rentan Dimotori Dirjenpas dan Yayasan Internasional
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas

    Ikuti Kami